Me and My Family

Recent Post

Rabu, 15 Oktober 2014
HADIST TENTANG KEWAJIBAN MENUNTUT ILMU

HADIST TENTANG KEWAJIBAN MENUNTUT ILMU

HADIST TENTANG KEWAJIBAN MENUNTUT ILMU


1. Hadits “Keutamaan Mempelajari Al Qur’an”
خَـيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ الْقُرْاآنَ وَعَلَّمَهُ
Artinya : ”Sebaik-baik kamu adalah orang yang mempelajari Al Qur’an dan mengajarkannya”. (HR. Bukhari)
2. Hadits “Keutamaan Membaca Al Qur’an”
إِقْرَؤُالْقُرْاآنَ، فَإِنَّهُ يَأْتِيْ يَوْمَ الْقِيَامَةِ شَفِيْعًا لِأَصْحَابِهْ
Artinya : ”Bacalah kamusekalian Al Qur’an, karena sesungguhnya Al Qur’an itu akan datang pada Hari Kiamat sebagai penolong bagi para pembacanya”. (HR. Ahmad dan Muslim)
3. Hadits “Kewajiban Mencari Ilmu”
طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ وَمُسْلِمَةٍ
Artinya : ”Mencari ilmu itu adalah wajib bagi setiap muslim laki-laki maupun muslim perempuan”. (HR. Ibnu Abdil Barr)
4. Hadits “Menginginkan Kebahagiaan Dunia-Akhirat Harus Wajib dengan Ilmu”
مَنْ أَرَا دَالدُّنْيَا فَعَلَيْهِ بِا لْعِلْمِ، وَمَنْ أَرَادَالْاآخِرَةَ فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ، وَمَنْ أَرَادَهُمَا فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ
Artinya : ”Barang siapa yang menghendaki kehidupan dunia maka wajib baginya memiliki ilmu, dan barang siapa yang menghendaki kehidupan Akherat, maka wajib baginya memiliki ilmu, dan barang siapa menghendaki keduanya maka wajib baginya memiliki ilmu”. (HR. Turmudzi)
5. Hadits “Keutamaan Mencari Ilmu”
مَنْ خَرَجَ فِى طَلَبُ الْعِلْمِ فَهُوَ فِى سَبِيْلِ اللهِ حَتَّى يَرْجِعَ
Artinya : ”Barang siapa yang keluar untuk mencari ilmu maka ia berada di jalan Allah hingga ia pulang”. (HR. Turmudzi)
6. Hadits “Kewajiban dan Keutamaan Menuntut Ilmu”
مَنْ سَلَكَ طَرِيْقًا يَلْتَمِسُ فِيْهِ عِلْمًا سَهَّلَ اللهُ بِهِ طَرِيْقًا إِلَى
الْجَنَّةِ
Artinya : ”Barang siapa yang menempuh jalan untuk mencari suatu ilmu. Niscaya Allah memudahkannya ke jalan menuju surga”. (HR. Turmudzi)
7. Hadits “Menuntut Ilmu”
أُطْلُبِ الْعِلْمَ مِنَ الْمَهْدِ إِلَى الَّلحْدِ
Artinya : ”Carilah ilmu sejak dari buaian hingga ke liang lahat”. (Al Hadits)
8. Hadits “Keutamaan Kalimat Tahlil”
مَنْ قَالَ لَآإِلَهَ إِلَّا اللهُ مُخْلِصًا دَخَلَ الْجَنّةَ
Artinya : ”Barang siapa yang mengucapkan ‘Tiada Tuhan Selain Allah’ dengan ikhlas pasti masuk surga”.
9. Hadits “Allah tidak suka orang yang suka bertengkar”
أَبْغَضُ الرِّجَالِ إِلَى اللهِ الْأَلَدُّ الْخِصَامْ
Artinya : ”Orang yang paling dibenci oleh Allah adalah yang suka bertengkar”. (HR. Bukhari dan Muslim)
10. Hadits “Tiga Macam Dosa Besar”
أَكْبَرُ الْكَبَائِرِ أَلْإِشْرَاكُ بِاللهِ, وَقَتْلُ النَّفْسِ, وَعُقُوْقُ الْوَا لِدَيْنِ
وَشَهَادَةُ الزُّوْرِ
Artinya : ”Dosa yang paling besar adalah menyekutukan Allah dan membunuh manusia dan berani kepada orang tua dan kesaksian palsu.” (HR. Bukhari)
11. Hadits “Tiga Tanda Orang Munafiq”
آيَةُ الْمُنَافِقِ ثَلَاثُ؛ إِذَاحَدَّثَ كَذَبَ, وَإِذَا وَعَدَ أَخْلَفَ, وَإِذَا ائْتُمِنَ خَانَ
Artinya : ”Tanda-tanda orang munafiq itu ada tiga: bila berbicara dusta dan apabila berjanji ingkar dan apabila dipercaya khianat.” (HR. Bukhari & Muslim)
12. Hadits “Pengadu Domba Tidak Masuk Surga”
لَا يَدْخُلُ الْجَنَّةُ نَمَّامٌ
Artinya : ”Tidak Akan masuk surga pengadu domba”. (HR. Bukhari dan Muslim)
13. Hadits “Menyambung Silaturrahim/ Persaudaraan”
إِتَّقُوْااللهَ وَصِلُوْا أَرْحَامَكُمْ
Artinya : ”Bertaqwalah kepada Allah dan sambunglah tali persaudaraan diantara kamu sekalian”. (HR. Ibnu ‘Asakir)
14. Hadits “Keutamaan Kebersihan”
أَلنَّظَافَةُ مِنَ الْإِيْمَانِ
Artinya : ”Kebersihan itu sebagian dari iman”. (HR. Turmudzi)
15. Hadits “Dua Warisan Rasul”
تَرَكْتُ فِيْكُمْ أَمْرَيْنِ لَنْ تَضِلُّ أَبَدًا مَاإِنْ تَمَسَّكْتُمْ بِهِمَا كِتَابَ اللهِ وَسُنَّةَ رَسُوْلِهِ.
Artinya : ”Telah aku tinggalkan kepadamu dua perkara kamu tidak akan tersesat selamanya, selama kamu berpegang teguh dengan keduanya, yaitu Kitabullah dan Sunah Rasul”. (HR. Hakim dan Lain-lain)
16. Hadits “Kesempurnaan Iman”
أَكْمَلُ الْمُؤْمِنِيْنَ إِيْمَانًا أَحْسَنُهُمْ خُلُقًا
Artinya : ”Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah mereka yang paling baik akhlaqnya”. (HR.Ahmad)
17. Hadits “Hamba yang paling dicintai Allah SWT”
أَحَبُّ عِبَادِ اللهِ إِلَى اللهِ أَحْسَنُهُمْ خُلُقًا
Artinya : ”Hamba Allah yang paling dicintai oleh Allah adalah mereka yang paling baik akhlaqnya”. (HR. Thabrani)
18. Hadits “Orang mukmin bagai bangunan kokoh”
أَلْمُؤْمِنُ لِلْمُؤْمِنِ كَالْبُنْيَانِ يَشُدُّ بَعْضُهُ بَعْضًا
Artinya : ”Seorang mukmin terhadap mukmin lainnya adalah bagaikan sebuah bangunan yang saling menguatkan sebagiannya kepada sebagian yang lainnya”. (HR. Bukhari dan Muslim)
19. Hadits “Sikap Orang Beriman/ Islam tidak akan menyakiti”
أَلْمُسْلِمُ مَنْ سَلِمَ الْمُسْلِمُوْنَ مِنْ لِسَانِهِ وَيَدِهِ
Artinya : ”Orang islam sejati adalah apabila orang islam yang lain merasa aman dari ucapan dan tangannya”. (HR. Muslim)
20. Hadits “Yang Muda Menghormati yang lebih tua”
لَيْسَ مِنَّا مَنْ لَمْ يَرْحَمْ صَغِيْرَنَا وَيُوَقِّرْ كَبِيْرَنَا
Artinya : ”Bukan termasuk golongan kita orang yang tidak menyayangi generasi muda dan tidak menghormati generasi tua”. (HR. Turmudzi)
21. Hadits “Perintah Sholat”
صَلُّوْا كَمَارَأَيْتُمُوْنِى أُصَلِّى
Artinya : ”Shalatlah kamu sekalian seperti kamu melihatku melakukan shalat”. (HR. Bukhari)
22. Hadits “Keutamaan Menunjukkan kepada kebenaran”
مَنْ دَلَّ عَلَى خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِفَاعِلِهِ
Artinya : ”Barangsiapa menunjukkan kepada kebaikan maka baginya pahala seperti pahala pelakunya”. (HR.Muslim)
23. Hadits “Amal yang paling dicintai oleh Allah SWT”
أَحَبُّ الْأَعْمَالِ إِلَى اللهِ أدْوَمُهَا وَإِنْ قَلَ
Artinya : ”Amal yang paling dicintai oleh Allah adalah yang terus menerus walaupun sedikit”. (HR. Bukhari & Muslim)
24. Hadits “Larangan Membuka Aurat”
إِنَّانُهِيْنَا أَنْ تُرَى عَوْرَاتُنَا
Artinya : ”Sesungguhnya kita dilarang memperlihatkan aurat kita”.
25. Hadits “Perintah Kasih Sayang”
إِرْحَمْ مَنْ فِى الْأَرْضِ يَرْحَمْكَ مَنْ فِى السَّمَاءِ
Artinya : ”Sayangilah siapa saja yang ada di gmuka bumi niscaya akan menyayangi kamu siapa saja yang ada di langit”. (HR. Thabrani & Hakim)
26. Hadits “Hak dan Kewajiban Sesama Muslim”
حَقُّ الْمُسْلِمِ عَلَى الْمُسْلِمِ خَمْسٌ؛ رَدُّالسَّلَامِ, وَعِيَادَةُ الْمَرِيْضِ, وَاتِّبَاعُ الْجَنَائِزِ, وَإِجَابَةُ الدَّعْوَةِ, وَتَشْمِيْتُ الْعَاطِسِ
Artinya : ”Kewajiban seorang muslim kepada muslim yang lainnya ada lima hal:
1. Menjawab salam
2. Menengok orang sakit
3. Mengiring jenazah
4. Menghadiri undangan
5. Dan mendoakan orang yang bersin”. (HR. Ibnu Majah)
27. Hadits “Senyum Adalah Shodaqoh”
تَبَسُّمُكَ فِى وَجْهِ أَخِيْكَ صَدَقَةٌ
Artinya : ”Senyummu kepada saudaramu adalah shodaqoh”. (HR. Ibnu Hibban)
28. Hadits “Kedudukan Ibu Dalam Islam”
أَلْجَنَّةُ تَحْتَ أَقْدَامِ الْأُمَّهَاتِ
Artinya : ”Surga itu di bawah telapak kaki ibu”. (HR. Ahmad)
29. Hadits “Kedudukan Orang Tua Dalam Agama Islam”
رِضَ اللهِ فِى رِضَى الْوَالِدَيْنِ وَسُخْطُ اللهِ فِى سُخْطِ الْوَالِدَيْنِ
Artinya : ”Ridho Allah tergantung pada kerelaan kedua orang tua dan murka Allah tergantung pada kemarahan orang tua”. (HR. Turmudzi)
30. Hadits “Wanita Sholehah Adalah Hiasan Dunia”
أَلدُّنْيَا مَتَاعٌ وَخَيْرُمَتَاعِ الْدُّنْيَا أَلْمَرْءَةُ الصَّالِحَةُ
Artinya : ”Dunia itu adalah perhiasan dan sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita sholehah”.
31. Hadits “Allah Maha Indah”
إِنَّ اللهَ جَمِيْلٌ وَيُحِبُّ الْجَمَالَ
Artinya : ”Sesungguhnya Allah itu Maha Indah dan menyukai keindahan”. (HR. Muslim)
7 Kunci Sukses di Usia Muda (Sedikit Motivasi)

7 Kunci Sukses di Usia Muda (Sedikit Motivasi)

Siapa sih yang tidak menginginkan kehidupan yang sukses ? hampir semua orang menginginkan kehidupan yang sukses. Dan sebenarnya makna sukses sendiripun sangat beragam untuk masing-masing individu. Tetapi pada kesempatan kali ini, akan dibahas mengenai resep-resep untuk bisa meraih kesuksesan di usia muda. Muda, bertalenta dan kaya raya.  

Anda tahu sang pemilik facebook ? si mark zuckerberg itu loh, dia mampu meraih kesuksesannya di usia yang terbilang muda. Apa tidak pengen coba? sungguh terlalu jika tidak pengen mengikuti cara-cara ataupun beberapa resep untuk bisa menjadi sukses seperti mark zuckerberg ini. Mark zuckerberg adalah salah satu contoh saja, intinya pada kesempatan kali ini, akan membahas resep-resep untuk bisa meraih sukses di usia muda. Seperti apakah informasinya?


Berikut 7 resep sukses di usia muda : 


1 Memutuskan untuk sukses: setiap berusaha hendaknya kita bersikeras dan optimis agar sesuatu yang dijalani dapat sukses, keoptimisan ini dapat membentuk semangat dalam menjalani sesuatu yang ingin dijalani

2. Bertindak: setelah anda putuskan untuk sukses, anda mendapat dorongan untuk bertindak, bertindak agar semua keinginan yang dijalani dapat terrealisasikan, jangan hanya duduk saja menunggu keberhasilan datang dengan sendirinya.tetapi kita harus bertindak agar keberhasilan datang dengan hasil keringat

3. Kegigihan: Untuk berhasil memerlukan ketekunan, bersikeras dan sikap tak henti-hentinya. Pada intinya kita harus bekerja keras tanpa putus asa dan yang terpenting jangan pantang menyerah

4. Gagal: jangan takut akan kegagalan, karena kegagalan mengajarkan kita akan langkah-langkah sukses, ketahuilah bahwa orang-orang yang memiliki keberhasilan terbesar sering memiliki kegagalan besar pula, orang yang ingin sukses adalah orang yang berani mengambil resiko dalam kondisi apapun, belajar dari sebuah kegagalan karena kegagalan guru berharga agar kita renungi untuk merubah kegagalan itu menjadi suatu keberhasilan.

5. Gagal lagi: keberhasilan seseorang dibumbui oleh kegagalan dan kegagalan, kegagalan membawa anda menuju kesuksesan, lihat saja sosok Thomas Alfa Edison yang gagal 9.998 kali, tetapi ia tidak pantang menyerah, dalam setiap kegagalan pasti anda akan dihadapkan oleh hasil yang tidak memuaskan, tetapi jangan menilai ketidak puasan dari hasil itu sebagai kegagalan, lihat ketidak puasan itu sebagai langkah anda untuk menuju keberhasilan

6. Berhenti: terkadang anda perlu berhenti untuk menjadi berhasil, jangan terpaku oleh sesuatu yang membuat anda gagal, cobalah behenti untuk memikirkan sesuatu yang benar-benar ingin anda tekuni

7. Carilah sesuatu yang membuat anda baik dan pada akhirnya sukses: perlu anda cari sesuatu yang benar-benar membuat anda nyaman pada pekerjaan itu, karena sesuatu yang kita kerjakan timbul dari kesukaan kita, karena dengan timbulnya kesukaan itu pasti akan membuahkan keberhasilan yang manis.

Nah, itulah ketujuh resep dalam kaitannya dengan mencapai sukses di usia muda tersebut. Semoga dengan hadirnya informasi ini, kita semua sebagai anak-anak bangsa Indonesia, sebuah bangsa yang besar, menjadi terlecut motivasinya dan akan mampu mengarah kepada kemajuan pandangan berfikir sehingga mampu menciptakan dan mewujudkan mimpi-mimpi besar kita semua, kalau bisa janganlah mencari pekerjaan, akan tetapi ciptakanlah lapangan pekerjaan. Dengan kita mampu menciptakan lapangan pekerjaan, bukan hanya kita sendiri saja yang akan merasakan kesuksesan kita, akan tetapi kita akan mampu membantu orang lain secara ekonomi, karena dengan kita menciptakan lapangan pekerjaan, pasti akan membutuhkan tenaga kerja, nah maka dari itu secara tidak langsung kita pun juga akan menolong orang lain yang bekerja untuk kita, karena mereka mendapatkan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka. Dan kalau bisa, biarlah orang lain ( warga negara ) lain yang bekerja untuk kita,biarlah kita anak-anak bangsa Indonesia yang menjadi BOSnya...gimana ? setuju ? harus setuju :)
Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2014 Blog Pribadi Arva All Right Reserved